YIMM Motor Baru |
JAKARTA, PORTALBANUA.COM - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akan meluncurkan motor baru akhir pekan ini, tepatnya Jumat (7/3/2025).
Bocoran motor baru tersebut disebarkan lewat Instagram resmi Yamaha (@yamahaindonesia) dalam video singkat. Tidak diperlihatkan motornya apa, cuma diberi tahu kalau memakai teknologi hybrid.
"Walaupun ngibrit, tapi tetap irit. 07.03.2025. Stay Tuned!" tulis akun Yamaha Indonesia pada keterangan videonya.
Isi dari video pun sederhana, cuma seperti navigasi yang jalan jauh. Kemudian ada tulisan "Saatnya Ngibrit Lebih Jauuuuuh dan Irit" serta New Hybrid dan tanggal peluncuran motornya.
Bicara teknologi hybrid Yamaha, kemungkinan besar sama dengan yang sudah dipasang di Fazzio dan Grand Filano. Jadi sistemnya sebagai booster di putaran awal, ketika akselerasi, dan sistem start/stop.
Buat motornya, ada kemungkinan terpasang ke motor Yamaha lain dengan mesin 125cc. Misal Mio M3, Gear 125, atau bahkan FreeGo.
Jadi ditunggu saja kejutan Yamaha Jumat ini. Bisa saja motornya benar-benar baru dan tidak ada di Indonesia sebelumnya. (adh/tim)
Follow Google News Portal Banua dan Ikuti Beritanya
Tags
Otomotif