Halte Sungai di Depan RSUD Sultan Suriansyah, Mudahkan Warga Banjarmasin

Halte Sungai di Depan RSUD Sultan Suriansyah Banjarmasin

PORTALBANUA.COM - BANJARMASIN

Memudahkan pelayanan terhadap masyarakat di pinggiran sungai, pemerintah melalui Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kementerian Perhubungan membangun halte sungai di depan RSUD Sultan Suriansyah Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Baca Juga: Diseminasi Laporan Perekonomian dan Kajian Fiskal Regional Provinsi Kalsel 2024

Atas hal tersebut, Direktur RSUD Sultan Suriansyah, dr. H. Muhammad Syaukani, memberikan apresiasi tinggi, mengingat sangat memberikan dampak positif terhadap perekonomian dan mobilitas masyarakat menuju RSUD Sultan Suriansyah.

‘Mampu meningkatkan konektivitas antar desa dan kota, halte sungai mendukung pelayanan kesehatan di RSUD Sultan Suriansyah,’ harap M Syaukani, Jumat (25/10/2024).

Menurutnya, proyek ini sebagai upaya pemerintah yang membantu masyarakat. “Halte sungai ini tidak hanya akan meningkatkan mobilitas, tetapi juga menciptakan kenyamanan bagi pasien, keluarga, dan pegawai rumah sakit. Ini adalah simbol komitmen kami untuk memberikan pelayanan kesehatan yang holistik dan memperhatikan kesejahteraan pasien,” tambahnya.

Baca Juga: Diseminasi Laporan Perekonomian dan Kajian Fiskal Regional Provinsi Kalsel 2024

Meski proyek tersebut bukan milik RSUD Sultan Suriansyah, namun, sambungya, halte dibangun dengan desain indah dan nyaman menjadi ruang terbuka yang menenangkan, tidak hanya untuk masyarakat umum, tetapi juga membantu petugas medis di RSUD.

‘Infrastruktur ini juga menjadi langkah penting untuk meningkatkan layanan transportasi yang aman dan nyaman di Kota Banjarmasin,’ bebernya.

Halte ini, jelasnya, dapat menjadi penghubung antara transportasi darat dan sungai, yang akan memperkuat integrasi transportasi publik di wilayah tersebut.

Baca Juga: Bank Indonesia Gelar Ekspedisi Rupiah Susur Sungai di Kalsel

“Selama ini, pelabuhan belum memenuhi standar keamanan yang memadai untuk penumpang dan kapal, sehingga halte ini diusulkan agar lebih layak dan nyaman,” imbuhnya. (adh/tim)

Follow Portal Banua di Google News Cek Berita Lainnya 

 

0 Komentar