Gelar Media Gathering Bersama dan Bukber

PORTALBANUA.COM - KOTABARU

Bulan suci Ramadhan menjadi salah satu bulan berbagi keberkahan kepada sesama. Hal tersebut pastinya berbagai kegiatan baik itu keagamaan, dan lainnya terus ditingkatkan.

Begitu juga ditunjukkan oleh salah satu perusahaan produsen semen bermerk Tiga Roda PT Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk Plant 12 Tarjun. Sejak awal datangnya bulan Ramadhan 1445 Hijiriah, berbagai kegiatan dilaksanakan termasuk salah satunya adalah pemberian bantuan kepada masyarakat.

Bukber Puasa dengan Media

Baca Juga: Buah Ceri Enak dan Nyaman, Ini Manfaatnya 

Perusahaan yang terus berkomitmen terhadap berbagai kegiatan sosial, keagamaan, lingkungan, pendidikan dan masih banyak lagi yang sudah termuat dalam program Corporate Social Responsibility (CSR), mengadakan kegiatan media gathering bersama kalangan jurnalis Kabupaten Kotabaru yakni buka puasa bersama di panti asuhan Al-Istiqomah yang berlokasi di jalan Bima Desa Baharu Utara, Kecamatan Pulau Laut Sigam. Kotabaru. Sabtu (16/3/2024).

Kegiatan yang dikemas dengan baik oleh PT ITP Tarjun mendapat apresiasi yang sangat baik dari pengurus panti asuhan. Selain acara buka bersama, perusahaan juga menyerahkan bantuan kepada para anak yatim dan hal itu sebagai wujud kepedulian nyata yang ditunjukkan di bulan Ramadhan ini.

Baca Juga: Buah Ceri Enak dan Nyaman, Ini Manfaatnya

Ketua Yayasan di panti asuhan Al-Istiqomah, Kamaruzzaman sangat berterimakasih kepada PT ITP Tarjun yang telah memberikan bantuannya kepada anak yatim. Untuk sementara anak asuh yang ada di panti sebanyak 33 orang terbagi, putra 21 anak dan putri 12 anak, dan pengasuh ada 7. Selain itu ada juga santri yang mana untuk mondok namun hanya anak laki-laki sedangkan untuk anak putri dirumah sekitar panti. (adh/tim)

Follow Portal Banua di Google News Cek Berita Lainnya 


0 Komentar