Aksi Sosial Srikandi Ganjar |
PORTALBANUA.COM – BANJARMASIN KALSEL
Aksi sosial dan bermanfaat terus diadakan sukarelawan
Srikandi Ganjar Kalimantan Selatan (Kalsel).
Salah satunya dengan membuka pelatihan membuat kue bersama
puluhan milenial yang ada di Kota Banjarmasin.
Dalam pelatihan yang diadakan di Jalan Belitung Darat, Kelurahan Kuin Cerucuk, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan itu, para peserta diajarkan cara membuat kue lempeng.
Baca Juga: Sukarelawan Ganjar Beri Edukasi Hukum KDRT kepada Mak-Mak di Hulu Sungai Selatan
"Kue lempeng ini merupakan kuliner khas Banjar. Jadi, kami ingin memberikan pengetahuan kepada para peserta," kata Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Kalsel Kholifah dalam siaran persnya, Kamis (21/9/2023).
Menurut Kholifah, saat ini banyak perempuan milenial yang
kurang atau tidak mengerti cara membuat kue lempeng.Kue lempeng ini merupakan kuliner khas Banjar, yang dibuat Relawan Srikandi Ganjar
Padahal, kuliner itu merupakan salah satu ciri khas Kalsel yang banyak digemari warga.
Baca Juga: Pandawa Ganjar Lakukan Aksi Nyata Tangani Kebakaran Lahan Gambut di Kalsel
"Harapannya, dengan pelatihan ini makin banyak anak muda yang bisa membuat kue lempeng," kata dia.
Pelatihan membuat kue bersama puluhan milenial yang ada di Kota Banjarmasin |
"Seru sekali, apalagi yang diajarkan juga tidak mainstream. Kami diajarkan membut kue lempeng yang merupakan kuliner khas Banjar," kata dia.
Baca Juga: September Ceria, Bank Kalsel Berikan Cashback 4 Persen
Dalam kegiatan itu, para sukarelawan turut menyosialisasikan sosok Ganjar Pranowo sebagai salah satu bacapres 2024 kepada warga maupun peserta. (adh/tim)
Follow Portal Banua di Google News Cek Berita Lainnya
#SrikandiGanjar
#KueLempeng
#SukarelawanGanjar
#GanjarPranowo
0 Komentar