Pemain Timnas Indonesia U-17 Menangis, Usai Dikalahkan Malaysia Skor 1-5


Timnas Indonesia U-17 Kalah Melawan Malaysia


portalbanua.com, JAKARTA

Beberapa pemain Timnas Indonesia U-17 menangis usai menelan kekalahan telak 1-5 dari Malaysia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 di Stadion Pakansari, Bogor, Cibinong, Minggu (9/10/2022) malam WIB.

Skuad asuhan Bima Sakti harus mengaku keperkasaan Malaysia di laga ini. Timnas U-17 yang selalu menang di tiga laga sebelumnya tunduk saat bersua Malaysia.

Kekalahan telak itu terasa menyakitkan buat pemain-pemain Timnas Indonesia U-17. Hal itu pula yang membuat Arkhan Kaka Putra dan Muhammad Nabil Asyura tak kuasa membendung air mata begitu wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Arkhan dalam tayangan video menangis saat berjalan dari area permainan Malaysia. Pemain muda Persis Solo itu bahkan sampai harus dihibur oleh rekan setim dan pemain Malaysia.

BACA JUGA: Merasakan Taksi Online Listrik di California-Los Angeles

Kesedihan serupa juga dirasakan Nabil. Pemain kelahiran Payakumbuh, Sumatera Barat itu terlihat menyeka bagian matanya usai laga.

Di laga ini, gawang Andrika Fathir Rachman sudah kebobolan empat gol dalam waktu 26 menit. Empat gol Malaysia disarangkan Zainurakhimi, Arami Wafiy, Anjasmirza, dan Afiq Danish.

Pada menit ke-39 Malaysia bisa memperbesar skor menjadi 5-0 melalui tendangan penalti Arami Wafiy. Upaya Timnas Indonesia U-17 untuk memperkecil kedudukan baru membuahkan hasil melalui gol Arkhan Kaka pada masa injury time babak kedua.

Kekalahan ini membuat Timnas Indonesia U-17 harus menunggu hasil pertandingan di grup lainnya untuk bisa lolos ke Piala Asia U-17 2023 lewat jalur runner up terbaik. 

Sementara Malaysia dipastikan lolos ke putaran final sebagai pemuncak klasemen usai menang telak atas Timnas Indonesia U-17. (brt/nek/tim) 

0 Komentar